Pada sinopsis Bro & Marble in Dubai episode 7, para sahabat diberikan kesempatan untuk membuat taruhan terakhir guna mendapatkan hadiah utama.
Bros yang terdiri dari Lee Seung Gi, Yoo Yeon Seok, Ji Suk Jin, Lee Dong Hwi, Jo Se Ho, Cho Kyu Hyun Super Junior, Joshua Hong SEVENTEEN, dan Hoshi SEVENTEEN akan berkumpul untuk memainkan game ‘Blue Marble’ kehidupan nyata di Dubai. Mereka dapat membayar tol secara tunai atau menikmati bepergian dengan bebas di landmark yang mereka peroleh. Namun, berbagai tantangan menanti mereka, seperti bepergian tanpa uang sepeser pun atau bertahan di tengah padang pasir!
Yuk, simak sinopsis Bro & Marble in Dubai episode 7 di bawah ini!
Sinopsis Bro & Marble in Dubai Episode 7
Sebelumnya di Bro & Marble in Dubai episode 6, Lee Seung Gi menyarankan para sahabat untuk membeli Hatta hanya dengan 1.000 dirham. Penawaran ini tentunya berhasil menarik perhatian ketiga sahabat. Setelahnya, kemunculan Kuda Hitam dan Kuda Hijau ini membuat para sahabat menggila karena kuda-kuda ini memungkinkan untuk menggandakan atau menjatuhkan harga tanah dan mengembalikan keadaan.
Dalam Bro & Marble in Dubai episode 7, hanya ada satu Tanah B yang tersisa dan para sahabat dipersilahkan untuk membeli tanah yang tersisa dengan melakukan misi tersembunyi yang telah diberikan kepada masing-masing pemain. Tanah B sebelumnya selalu memberikan kesulitan bagi setiap tim yang mendapatkannya, tetapi kali ini para sahabat meyakini bahwa mungkin saja Tanah B kali ini akan lebih baik dari sebelumnya.
Sementara itu, Lee Seung Gi kembali memberikan penawaran yang menggiurkan untuk para sahabat agar bisa mendapatkan lebih banyak uang. Para sahabat diberikan kesempatan untuk membuat taruhan terakhir mereka untuk mendapatkan hadiah utama yang sudah sangat dinantikan. Tentunya para sahabat tidak ingin melewati kesempatan ini dan mulai membuat taruhan terakhir mereka kepada Banker.
Nonton Streaming / Download Bro & Marble in Dubai Sub Indo di Viu
Kshow Bro & Marble in Dubai tayang mulai 23 Juli 2023 di Viu dengan total 8 episode. Saksikan juga variety show Korea lainnya dengan sub Indo di Viu. Jangan lewatkan untuk nonton streaming atau download Bro & Marble in Dubai sub Indo di Viu!
Aktifkan juga Viu Premium agar bisa bebas nonton drakor dan drama Asia terbaru, film terpopuler, hingga anime sub Indo secara eksklusif sepuasnya, tanpa jeda iklan.
Pastikan kamu juga sudah download Viu di smartphone agar bisa nonton koleksi drakorindo terlengkap, dan nonton film online dari mana saja, kapan saja.
Yuk nonton Bro & Marble in Dubai sub Indo sekarang!
Leave A Comment