Siapa yang tak kepincut melihat chemistry pasangan Moon Ga Young dan Cha Eun Woo dalam drama korea True Beauty?
Drama korea yang diadaptasi dari komik The Secret of Angel (True Beauty) ini bercerita tentang seorang gadis, Lim Ju Gyeong (diperankan oleh Moon Ga Young) yang selalu menutupi wajah aslinya dengan riasan. Tidak ada yang pernah tahu seperti apa wajah aslinya, sampai suatu hari seorang pria, Lee Su Ho (diperankan oleh Cha Eun Woo), memergokinya tanpa riasan. Cerita pun bergulir sampai akhirnya timbul rasa cinta di antara keduanya.
Kesuksesan drama ini membuat dua bintang utamanya melekat di hati pencinta drakor. Lalu, seperti apa transformasi Moon Ga Young dan Cha Eun Woo sebelum bermain dalam drama True Beauty? Yuk, simak perjalanan karier mereka!
1. Judul drama pertama
Sejak belia, Ga Young sudah menunjukkan kemampuan aktingnya baik di film maupun drama. Ia membintangi drama berjudul Witch Yoo Hee (2007) dan berperan sebagai Ma Yoo Hee muda. Sementara itu, Cha Eun Woo memulai karier sebagai aktor dengan membintangi drama berjudul To Be Continued pada 2015 lalu.
2. Perjalanan karier dalam drama televisi
Setelah sukses berperan dalam drama pertama, Ga Young semakin mantap menapaki karier sebagai aktris. Terbukti, ia kemudian membintangi berbagai judul drama, seperti Bitter Sweet Life (2008), Jan Myung Go (2009), Heartstrings (2011), Jealousy Incarnate (2016), Live Up to Your Name (2017), Welcome to Waikiki (2018), Welcome to Waikiki 2 (2019), dan Find Me in Your Memory (2020).
Pasca drama pertamanya, Eun Woo melanjutkan karier sebagai aktor dengan membintangi beberapa drama, seperti My Romantic Some Recipe (2016), Hit the Top (2017), Top Management (2018), dan Rookie Historian Goo Hae Ryung (2019).
3. Bersinar seperti bintang
Karier Ga Young sebagai aktris semakin mencuri perhatian, sejak ia membintangi drama berjudul Tempted atau Great Seducer pada 2018 lalu. Di drama tersebut ia berperan sebagai Choi Soo Ji, seorang gadis yang patah hati akan perlakuan kekasihnya dan berniat untuk balas dendam.
Di tahun yang sama, nama Eun Woo juga semakin berkibar, setelah ia berperan sebagai Do Kyung Seok di drama korea My ID is Gangnam Beauty. Drama ini bahkan sukses meraih rating yang cukup tinggi hingga akhir penayangannya.
4. Sukses mengukir prestasi
Berkat kepiawaiannya berakting, Ga Young dan Eun Woo meraih beberapa nominasi dan memenangkan penghargaan.
Ga Young pernah masuk dalam sejumlah nominasi penghargaan. Ia pun berhasil memenangkan penghargaan Excellence Award, Actress in a Monday-Tuesday Drama atas perannya di drama televisi berjudul Tempted. Aktris kelahiran 1996 ini juga meraih penghargaan untuk kategori Best Couple bersama Kim Dong Wook dalam drama berjudul Find Me in Your Memory.
Lawan mainnya dalam drama True Beauty, Eun Woo, ternyata tak kalah dalam soal prestasi. Aktor yang juga mengawali debutnya sebagai anggota boyband bernama ASTRO ini berhasil masuk dalam beberapa nominasi, sekaligus menjadi pemenang penghargaan untuk sejumlah kategori, seperti Best Actor dan Hallyu Star Award (Korean Drama Awards) berkat perannya di drama berjudul My ID is Gangnam Beauty.
Ia juga meraih penghargaan dari MBC Drama Awards untuk kategori Excellence Award for an Actor in a Wednesday – Thursday Drama dan Best Couple Award bersama lawan mainnya, Shin Se Kyung, dalam drama berjudul Rookie Historian Goo Hae Ryung.
5. Perjalanan karier lain
Tidak cuma drama televisi, Ga Young juga berperan di dalam film layar lebar, lho. Sejak 2006 Ga Young sudah terlibat dalam beberapa judul film, seperti To Sir, with Love, Bunt (2007), Shadows in the Palace (2007), Our Town (2007), Do You See Seoul (2008), Killer Toon (2013), dan Twenty Again (2016).
Sama seperti Ga Young, Eun Woo juga berperan di sejumlah judul film, termasuk My Brilliant Life (2014) dan Decibel. Eun Woo juga aktif tampil dalam berbagai variety show, seperti Law of the Jungle in New Caledonia (2016), Handsome Tigers (2020), dan Master in the House (2020-2021).
Wah, keren, ya,, transformasi 2 pemain True Beauty ini. Tidak mengherankan, kalau nama mereka semakin populer di kalangan pecinta drama.
Kamu sendiri sudah nonton True Beauty belum, nih? Kalau belum, kamu bisa nonton drama yang terdiri dari 16 episode ini di Viu!
Nonton Streaming / Download True Beauty Sub Indo di Viu
Drama True Beauty saat ini sudah bisa kamu saksikan seluruh episodenya di Viu. Jangan lewatkan untuk nonton streaming atau download drama True Beauty sub Indo di Viu sekarang ya!
Yuk nonton True Beauty sub Indo sekarang!
Leave A Comment