VIU Shorts!

viu shorts

 

 

VIU Shorts! merupakan Viu Originals yang berisikan kumpulan film-film pendek karya sineas muda dari 33 kota di Indonesia yang mengambil tema Mitos Lokal Indonesia. Seperti yang kita ketahui, setiap daerah di Indonesia memiliki cerita rakyat atau mitos-mitos yang dipercayai oleh penduduk setempat pernah terjadi. Kisah-kisah bertema mitos dalam film pendek ini sungguh menarik untuk ditonton. Bukan hanya dari cara storytelling-nya saja, tetapi juga dapat menambah wawasan kita terhadap kekayaan cerita rakyat Indonesia.

 

Setelah VIU Shorts! merilis VIU Shorts! Season 1, kini telah hadir season 2 dari VIU Indonesia Original Series ini. Sebelum menyimak film-film apa saja yang ada di VIU Shorts!, yuk intip trailer dari VIU Shorts! Season 1 dan Season 2.

 

 

[embedyt] https://www.youtube.com/watch?v=S_a_Lb7idAo[/embedyt]

 

 

8 Film Pendek dari VIU Shorts! Season 1 & 2

 

Berikut merupakan 8 film pendek yang diambil dari VIU Shorts! Season 1 & 2.

1. Mitos Surakarta – Lima Wasto

 

 

 

 

Mitos Lima Wasto mengisahkan bahwa dalam kepercayaan orang Jawa, seorang pria yang telah dewasa tidak akan dianggap sebagai lelaki dewasa jika tidak memiliki burung perkutut sebagai hewan peliharaannya. Hal ini berhubungan dengan pakem orang jawa yang menganut prinsip “Lima Wasto” yaitu lima hal yg membuat hidup seorang pria sempurna. Kelima hal tersebut adalah “Wisma”(rumah), “Curigo”(keris/senjata andalan), “Kukila”(burung), “Turangga”(kuda/kendaraan), “Gangsa”(Gamelan) dan “Garwa”(istri/pendamping hidup).

 

Joko membeli perkutut untuk memenuhi Lima Wasto dan sebagai persyaratan melamar pacarnya. Namun, Mbah Wo menyuruhnya membuangnya karena bunyi perkutut di malam hari akan membawa sial, dan benar saja terjadi. Joko berniat menjualnya, namun pembeli mengurungkan niatnya. Akhirnya, dia melepaskan burung itu, namun kembali lagi kepadanya.

 

Mitos Surakarta : Lima Wasto disutradarai oleh Madian Syukur dan dibintangi oleh Muhammad Anis Rifa’i dan Jamin. Nonton streaming Viu Shorts Mitos Surakarta: Lima Wasto sekarang!

 

2. Mitos Cilacap – Dawuk

 

 

Dawuk merupakan nama dari anak dalam kisah Lengger Dempet yang merupakan salah satu dari sekian banyak cerita rakyat di Cilacap. Konon katanya, dahulu ada seorang penari yang selalu menggendong anaknya kemana pun dia menari. Suatu hari, anaknya jatuh sakit dan meninggal dunia. Sang ayah yang sungguh terpukul lantas membuat boneka kayu dan memahatnya agar mirip dengan wajah anaknya. Boneka tersebut digendong kemana pun dan dibawa saat mengamen dari rumah ke rumah. Anehnya, keadaan ini malah membawa keberuntungan bagi para penari. Kisah ini telah berkembang dan terkenal hingga diikuti oleh beberapa orang.

 

Pak Karta selalu membawa boneka sebagai ganti Dawuk, anaknya yang sudah meninggal, kemanapun dia pergi dan memperlakukannya seperti manusia. Semua orang menganggapnya gila, namun Pak Karta tidak peduli. Dia juga menyalahkan istrinya yang malah membawa Dawuk dukun saat sakit parah, namun istrinya yakin itu adalah santet.

 

Mitos Cilacap : Dawuk disutradarai oleh Syifa Zein Aulia dan dibintangi oleh Nasruddin Muddaf. Nonton streaming atau downloadMitos Cilacap: Dawuk sekarang di VIU!

 

 

3. Mitos Atambua – Kakaluk Fulan Fehan

 

 

 

 

Mitos Kakaluk Fulan Fehan mengisahkan dahulu kala saat bumi masih dipenuhi air laut, ada seorang raja bernama Raja Mau Si’at. Dia memiliki seorang putri yang sangat cantik. Kecantikannya membuat bulan pun jatuh hati kepadanya dan menjelma menjadi manusia bernama Fula Mauk. Suatu ketika, sang putri itu pun hamil dan diasingkan di sebuah daratan bersama seorang dayang. Setiap bulan purnama, mereka bertemu di daratan tersebut yang bernama Fulan Fehan.

 

Asuk sudah lama menyukai Diana, namun tidak berani mengungkapkannya. Dia bertemu dengan dukun yang memberinya Kakaluk, semacam jimat untuk memikat Diana. Saat Asuk mengajak Diana ke festival Fulan Fehan, Diana menemukan jimat tersebut.

 

Mitos Atambua : Kakaluk Fulan Fehan disutradarai oleh Ana Maria Kristina Nahak Koy dan dibintangi oleh Yulius Oskar Asa dan Hendrikus Seran Eang. Nonton streaming Viu Shorts Mitos Atambua: Kakaluk Fuhan Fehan sekarang!

 

 

4. Mitos Dairi – Lae Pandaroh

 

 

 

 

Nama Lae Pandaroh diambil dari dua kata. Yakni Lae yang berarti air dan Daroh yang berarti darah. Konon air terjun ini sering berwarna merah. Orang-orang tua, mengatakan pamalih untuk bermain-main di Kawasan Lae Pandaroh. Jika berada di kawasan tersebut kita harus sopan, baik sikap, perkataan maupun pakaian agar tidak mendapat celaka. Kain ulos yang ditenun secara tradisional dipercaya dapat menghindari si pemakai dari bahaya atau bencana.

 

Seorang wanita meminta izin kepada ibunya untuk pergi. Ibunya menyarankan untuk membawa ulos, namun dia menolak. Bersama kekasihnya, mereka menuju air terjun dan bertemu dengan kakek yang memberinya ulos. Saat mereka berfoto, si wanita tidak terlihat di kamera kekasihnya, lalu mereka pergi, namun tidak menemukan jalan keluar. Sang wanita memakai ulosnya, tiba-tiba terdengar suara nyanyian kakek tadi dan mereka mengikutinya.

 

Mitos Dairi : Lae Pandaroh disutradarai oleh Ribka Zai dan dibintangi oleh Lisken Rosiana Angkat dan Umroh Pasaribu. Nonton streaming Viu Shorts Mitos Dairi: Lae Pandaroh sekarang!

 

 

5. Mitos Maumere – Miu Mai

 

 

 

 

Mitos Miu Mai menceritakan bahwa orang-orang Krowe dari Maumere, Sikka, percaya bahwa manusia yang hidup masih terhubung dengan roh kerabat mereka yang mati. Salah satu praktik keagamaan adalah memberikan makanan atau persembahan dalam ritual yang disebut Tung Piong. Tung Piong dibuat untuk menghormati leluhur, biasanya dilakukan sebelum liburan besar atau acara keluarga. Jika seseorang lupa melakukan Tung Piong, ini akan membuat marah para leluhur dengan menunjukkan tanda-tanda aneh dan kadang-ladnag mengancam kehidupan.

 

Menjelang Natal, pasangan suami istri yang telah lama merantau dari Maumere tiba di tanah kelahirannya. Suami sangat antusias menceritakan masa kecilnya pada sang istri. Namun ada hal aneh yang dirasakan oleh sang istri. Ia bisa menirukan suara dan nyanyian nenek suami. Sesampai di rumah, kejadian aneh terus berganti hingga setelah pohon natal terbakar. Sang istri meminta suami untuk membersihkan kuburan di depan rumahnya.

 

Mitos Maumere : Miu Mai disutradarai oleh Eka Putra Nggalu, Obeth Papa Celtie dan Kartika Solapung. Nonton streaming atau download Mitos Maumere : Miu Mai sekarang hanya di VIU.

 

 

6. Mitos Labuan Bajo – Meong

 

 

 

 

Meong berlatar belakang keindahan kota Labuan Bajo yang memukau dan mengisahkan Burhan, suami dari Nur yang merupakan pasangan suami istri baru. Burhan sangat mempercayai tentang mitos suara kucing yang menyerupai suara bayi. Di mana itu menjadi pertanda bahwa kejadian buruk bisa terjadi, terlebih jika di dalam rumah terdapat anggota keluarga yang sedang hamil.

 

Nur sedang hamil dan sangat tidak mempercayai mitos. Suatu ketika, saat Burhan berada di rumah, Burhan mendengar suara kucing dan saat yang bersamaan Nur menelepon Burhan untuk meminta dijemput. Burhan beranikan diri keluar rumah saat masih mendengar suara kucing untuk menjemput Nur karena khawatir, hingga akhirnya dalam perjalanan terjadi sesuatu pada Burhan.

 

Mitos Labuan Bajo : Meong disutradarai oleh Agususanto Firmansyah dan dibintangi oleh Karon dan Afika. Nonton streaming atau download Mitos Labuan Bajo : Meong sekarang hanya di VIU.

 

 

7. Mitos Tanjung Pinang – Sandiwara Senja

 

 

 

 

Sandiwara Senja menceritakan tentang pasangan dan pria yang tinggal di sebuah pulau yang bernama Pulau Penyengat. Pulau Penyengat penuh sejarah, tersisa dengan peninggalan Kerajaan Melayu. Selain itu, ada juga mitos tentang pulau kecil ini. Jika pasangan yang belum menikah mengunjungi Penyengat maka mereka mencuci muka di sumur Balai Adat, mereka mungkin putus. Tetapi jika beberapa teman mengunjungi pulau itu, mereka mungkin berakhir bersama. Kemudian terjadi sesuatu dengan Sansan dan Dharma setelah mereka datang ke Pulau Penyengat.

 

Mitos Tanjung Pinang : Sandiwara Senja disutradarai Rezky Teruna Kesuma Putra dan dibintangi oleh Rendi FitraM. Eksyel Istiqfar, dan Shella Triananda P. Nonton streaming atau download Mitos Tanjung Pinang : Sandiwara Senja sekarang hanya di VIU.

 

 

8. Mitos Banjarmasin – Kalambu

 

 

Kalambu mengisahkan Rustam (9 tahun) yang sudah harus belajar untuk tidur dalam kelambu (sejenis kain yang dipasang untuk mencegah nyamuk dan serangga masuk ke tempat tidur) sendirian sesuai permintaan sang Nenek, namun terpaksa karena kemauan sang Nenek memaksanya untuk tetap tidur di sana. Malam pun tiba, Rustam merasakan keanehan luar biasa di kamarnya sehingga ia bersikeras memaksa tidur dengan sang Nenek. Tapi, si Nenek tetap bersikukuh dan tetap meyakinkan Rustam bahwa suasana saat itu baik-baik saja. Akhirnya apa yang ditakutkan Rustam pun semakin nyata, hingga membuat sang Nenek merasa gelisah dan akhirnya menyambangi kamar Rustam, namun hanya mendapati keadaan kelambu yang terurai dengn salah satu tali penyangganya yang putus, tanpa menemui keberadaan Rustam di dalamnya.

 

Mitos Banjarmasin : Kalambu disutradarai oleh Rekka Rahayu dan dibintangi oleh Radhika Anshari dan Isti. Nonton streaming atau download Mitos Banjarmasin : Kalambu sekarang hanya di VIU.

 

 

Nonton VIU Shorts Season 2, Film Pendek Indonesia dalam Platform Global

 

VIU Shorts Season 2 tayang di Viu mulai tanggal 23 Juli 2020. Jangan lewatkan seri sebelumnya, VIU Shorts, yang merupakan inisiatif VIU Indonesia sebagai wujud kepedulian untuk memajukan perfilman Indonesia dan membantu sineas-sineas muda menyalurkan bakatnya bersama VIU. Jangan lewatkan nonton streaming VIU Shorts Season 2 hanya di Viu!

 

VIU Shorts mengangkat konten lokal yakni kekayaan cerita rakyat Indonesia dalam kancah global. Artinya, film-film pendek sineas-sineas muda ini ditayangkan dalam platform VIU, sehingga tak hanya dapat disaksikan di negara Indonesia saja, tetapi platform VIU negara-negara lainnya, seperti India, Malaysia, Singapura, Thailand, Afrika Selatan dan Timur Tengah (Uni Emirat Arab, Mesir, Bahrain, Arab Saudi).

 

Karena itu, pastikan kamu nonton streaming film pendek VIU Shorts hanya di VIU untuk mendukung film Indonesia. Pastikan kamu sudah download aplikasi VIU di smartphone kamu, agar bisa nonton dari mana saja dan kapan saja, serta menyimpan video dengan mudah dan menontonnya di detik terakhir yang kamu tonton.

 

 

Yuk nonton Viu Shorts di bawah ini sekarang!

 

Nonton Sekarang

By |2020-09-08T15:48:59+07:00September 3rd, 2020|News|0 Comments

About the Author:

Providing the best and latest Asian content on your screen! Don't miss the best and latest Korean, Chinese, Thailand, Japanese, and of course Indonesian movies and dramas on Viu!

Leave A Comment